link untuk memilih ketua OSIS ada di paling bawah. Berikut kandidat calon ketua OSIS masa bakti 2021-2022:
1. AHMAD FAAZA NAZZUN FATTAH
VISI:
SMPN 3 sebagai sekolah penggerak akan mengangkat isu Anti bullying/perundungan,dan menjadikan SMPN 3 menjadi sekolah Adi Wiyata,serta mengangkat pengetahuan tentang digitalisasi.
MISI:
1.Melakukan pemantauan dan pengecekan supaya tidak terjadi bullying/perundungan di sekolah ataupun dunia Maya.
2.Mendukung kegiatan dan kebiasaan bersih dan sehat.
3.Mengadakan lomba kelas/taman terbersih.
4.Mengembangkan minat untuk menggunakan alat digital.
5.Mengembangkan fasilitas sekolah dan penggunaan kembali barang bekas.
6.Mengadakan lomba online untuk membangun kekreatifan dan kemandirian yang bermanfaat.
7.Menciptakan siswa siswi berbudi pekerti dan berakhlak mulia dengan meningkatkan spiritual.
8.Membentuk kelompok untuk melakukan kegiatan kebersihan di luar sekolah.
2. CAROLEE DESWITHA PRASETYO
VISI:
Memajukan SMPN 3 Kediri sebagai sekolah penggerak dengan siswa yang beriman,bertakwa kepada Tuhan YME,berakhlak mulia,berkebinekaan global,bergotong royong,mandiri,bernalar kritis,dan kreatif. serta menjadikan SMPN 3 Kediri menjadi sekolah bebas perundungan,bebas kekerasan,dan sekolah dengan sikap toleransi yang tinggi. juga mengembangkan menjadi sekolah adiwiyata yang digunakan sebagai tempat belajar yang nyaman dengan fasilitas digital yang sangat baik.
MISI:
- melaksanakan kegiatan yang dapat meningkatkan hubungan positif antar guru dan murid
- menciptakan kondisi lingkungan sekolah yang kondusif dalam belajar, untuk menghasilkan siswa yang berkompetensi dan mandiri
- memaksimalkan peran siswa dalam menjaga kebersihan lingkungan sekolah
- memajukan kualitas ekskul di sekolah agar banyak diminati siswa dan mampu mengukir prestasi di luar maupun di dalam sekolah
- memberikan edukasi tentang anti-perundungan,anti-kekerasan, dan sikap toleransi kepada sesama siswa siswi SMPN 3 Kediri
- menambah wawasan tentang digital dengan mengadakan edukasi ataupun praktek dengan fasilitas yang dimiliki oleh sekolah
3. FATHIYA NADA AZ-ZAHRA
VISI:
Menjadikan osis sebagai fasilitator kepada siswa siswi untuk menyampaikan harapan, mengembangkan kreativitas fan berpatisipasi untuk hal² positif
Menjadikan siswa siswi unggul dalam prestasi akademik dan non akademik
MISI:
> menyalurkan bakat dan potensi siswa siswi melalui berbagai kegiatan ekstrakulikuler
> menjalin kerja sama dgn pihak sekolah, organisasi internal dan eksternal sekolah
> menjaga hubungan baik dgn siswa siswi dan alumni
> mengadakan acara diskusi yg mengundang guru, siswa siswi, dan perwakilan alumni demi kemajuan almameter
membuat event menarik seputar Pendidikan
4. YOGA ANDRI PRATAMA
VISI:
osis smp negeri 3 akan membantu pembentukan siswa menjadi aktif, produktif, cerdas, berkarakter, dan beriman kepada Tuhan YME. serta mewujudkan lingkungan yang bertoleransi tinggi, anti bullying, dan kenyamanan belajar. serta meningkatkan kreatifitas dalam penggunaan teknologi masa kini
MISI:
- Meningkatkan keimanan dan ketakwaan para siswa dengan memaksimalkan kegiatan kerohanian dan keagamaan
- menyelenggarakan perlombaan mata pelajaran antar siswa siswi smp negeri 3
- mengadakan pelatihan yang akan mengembangkan bakat dan potensi siswa siswi smp negeri 3
- menjaga hubungan baik antara siswa, guru dan karyawan Smp negeri 3
- memperkuat rasa persaudaraan antar siswa dan guru
- mendorong siswa siswi smp negeri 3 untuk tidak membuang sampah sembarangan dan tetap menjaga kebersihan lingkungan smp negeri 3 melalui berbagai media
- menyelenggarakan perlombaan antar siswa yang akan memacu kreatifitas dalam menggunakan teknologi
5. ZAHRA ANGGI WIBOWO
VISI:
Saya akan menjadikan diri saya sebagai suatu organisasi yang CERMAT (Cekatan,Empati, Responsif,Mandiri,Amanah,dan Terampil)supaya bisa memajukan SMP Negeri 3 ini.
Misi :
- Mengadakan kegiatan kerohanian di lingkungan sekolah demi meningkatkan keimanan dan ketaqwaan siswa
- Membijakan berwawasan lingkungan sekolah agar bisa mencapai sekolah yg Adiwiyata
- Memfasilitasi bakat dan minat siswa agar menghasilkan prestasi
- Mengembangkan kegiatan ekstrakurikuler yg menambah erat hubungan
- Mengurangi adanya bullying atau perundangan
- Membantu siswa siswa agar mewujudkan nilai nilai dasar Pancasila serta kesadaran berbangsa dan bernegara dalam menerapkan ilmunya
PILIHLAH MENURUT VERSI TERBAIK MASING-MASING..
DAN JANGAN GOLPUT YAAA..