Dari tahun ke tahun, kegiatan Jumat bersih telah rutin dilaksanakan oleh seluruh warga SMP Negeri 3 Kediri jauh sebelum persiapan sekolah Adiwiyata. Tentunya kegiatan ini dilakukan setiap hari Jumat, seperti pada tanggal 25 Februari 2022 kemarin.Anak-anak beserta guru dan karyawan SMP Negeri 3 Kediri bergotong-royong membersihkan kelas-kelas, ruang guru, selasar, hingga halaman sekolah.Kegiatan bersih-bersih setiap Jumat sangat besar dedikasinya untuk lingkungan sekolah bila dilakukan secara berkelanjutan. Berpotensi menumbuhkan kebiasaan baik untuk seluruh warga sekolah. Harapannya bisa terus dilaksanakan kegiatan Jumat bersih ini. Karena kebersihan merupakan sebagian dari iman.Salam Arpega.